Kamis, 16 Juni 2016

Yuk Intip Panen Blewah di Kebun

 
 Pemanenan Buah Blewah
 
 
Blewah (curcumis melo), jenis buah yang memiliki batang tanaman merambat di tanah termasuk jenis labu seperti semangka, melon, timun, dan labu menjadi buah favorit ketika menjelang bulan ramadhan. Tanaman asli Asia ini mudah tumbuh hampir disemua tempat dan iklim asalkan syarat tanah tempat tumbuh tercukupi unsur haranya. Buah yang mulai dipanen ketika menjelang berumur 50 hari ini bisa dipetik dua kali dalam setiap tanam menggunakan biji dengan jarak tanam 60-80 cm. Kandungan vitamin daging buah blewah dibalik kulit yang tipis memiliki banyak hal yang mengejutkan untuk Anda ketahui, yaitu;


  1. Tanaman buah blewah ini mudah ditanam dan dirawat baik dengan cara penanaman di atas tanah pesawahan kering atau kebun, bahkan menggunakan pot dan polybag, lebih mengagumkan lagi jika ditanam dengan sistem hydroponik buah blewah dengan tehnik vertikultur dan vertikal garden.
  2. Tanaman buah blewah mampu beradabtasi dan bisa tumbuh disemua tempat dan iklim dengan persyaratan yang memadai untuk pertumbuhan baik secara alami atau rekayasa cuaca.
  3. Buah blewah memiliki nilai jual tinggi ketika panen karena petani memanfaatkan moment khusus untuk menentukan saat tepat panen buah blewah.
  4. Buah ini paling banyak ditemukan pada bulan puasa, herbamart sendiri mencoba mencari buah ini di luar bulan ramadhan tidak bisa menemukan, informasi dari pedagang buah jika blewah ini tersedia dalam jumlah besar ketika bulan ramadhan tiba.
  5. Biarpun ukurannya kecil, buah blewah banyak yang suka karena dagingnya yang renyah dan manis cocok untuk campuran minuman dengan cara diserut.
  6. Bagi yang belum mengenalnya, buah blewah ini akan dikira labu muda karena motif kulitnya yang loreng tapi berukuran kecil dan berwarna kuning dan hijau yang menjadi pembeda cukup mencolok tapi cukup mengecoh kemiripannya dengan labu.
  7. Buah blewah mengandung 3,1 mg beta-karoten, 68 mg vitamin C, 1,3 mg serat, 13 mg karbohidrat, 494 mg potasium, dan 14 mg sodium. Selain itu, unsur kalsium, fosfor, besi, niasin, protein, lemak tak jenuh ganda.
  8. Buah blewah dipercaya memiliki banyak khasiat seperti, menurunkan tekanan darah tinggi,  aman bagi penderita diabetes, sumber antioksidan yang baik, kesehatan jantung,  sebagai sumber folat (membantu untuk menjaga dan memproduksi sel-sel baru untuk ibu hamil), meningkatkan kekebalan tubuh, menyehatkan mata, menjaga kesehatan gusi, memelihara kesehatan kulit, menurunkan kolesterol, melancarkan pencernaan, menurunkan tekanan darah, dan mengatasi susah tidur dan mencegah kanker rahim.

Asyiknya Bermain Air di Water Blaster Semarang

 
Water Blaster Semarang Graha Candi Golf Tempat rekreasi air sekeluarga dengan wahana terlengkap dan terbesar di Semarang, lengkap dengan wahana-wahana permainan air yang seru ditambah dengan fasilitas yang mendukung acara liburan keluarga hingga gathering massal.merupakan wahana permainan air yang pertama kali berdiri di Semarang dan menjadi andalan rekreasi keluarga warga kota Semarang. Total wahana air yang dimiliki Water Blaster Semarang ini delapan unit. Keutamaan wahana ini memiliki arus luncur dengan ketinggian 25 meter di atas permukaan tanah. Anda dapat meluncur cepat dan berputar sepanjang 230 meter hingga tercebur ke dalam kolam yang segar. Ada pun permainan lainnnya seperti flying fox. Jalur yang dipakai permainan ini terbentang di atas wahana air Water Blaster dengan ketinggian 23 meter dan panjang 105 meter. Dengan keindahannya di sini juga merupakan salah satu tempat yang indah untuk foto foto Pre Wedding.
 



 
Buat yang hobby foto, pasti banyak point interest di Water Blaster Semarang yang berkesan dan siap jadi foto unik tak terlupakan. Tantangan meluncur seru di lintasan tertinggi dan terpanjang, berbelok dan berputar, dan nikmati akselerasinya di lintasan datar yang panjang dan menurun juga menerpa air di tiap belokannya hanya di water blaster tempatnya.

Cara Menanam Buah Ceri

Cara menanam buah cherry dapat dilakukan secara vegetatif (cangkok, stek) dan juga generatif (biji). Jika anda menginginkan pohon cherry yang cepat berbuah, maka cara budidaya yang dilakukan adalah dengan vegetatif yaitu dengan mencangkok ataupun stek batang. Berikut beberapa langkah cara menanam buah cerry yang benar :
Menyiapkan Bibit Buah Cherry
Untuk menyiapkan bibit buah cherry dari biji dapat dilakukan dengan mengambil biji dari buah cherry yang benar-benar tua, bahkan ambil dari buah yang sangat matang di pohon atau yang jatuh. Bersihkan daging buahnya, dan pisahkan bijinya. Jemur biji diterik matahari selama 1 hari untuk mengurangi kelembaban bijinya. angkat dan letakkan di tempat teduh.
Sebelum melakukan penyemaian, buah cherry harus didinginkan di lemari pendingin. Letakkan buah cherry di lipatan kertas tissue agar tertutup. kemudian masukkan di lemari pendingin (jangan di frezzer). Biarkan sampai 1 minggu, cara ini untuk mempercepat biji cherry bertunas.
Siapkan media semai dengan menggunakan pot atau polybag yang diisi campuran tanah, sekam padi yang dibakar, dan pupuk kandang. Setelah biji dikeluarkan dari lemari pendingin, biarkan selama 1 jam sebelum ditanam. Setelah itu semai biji tersebut ke media semai yang disiapkan. Letakkan semaian cherry di area yang teduh. Lakukan penyiraman untuk tetap menjaga kelembaban media semai, cukup menggunakan sistem penyiraman spray saja.
Jika anda tidak ingin menunggu lama, maka anda bisa mendapatkan bibit buah cherry di kios-kios yang menjual bibit tanaman. Biasanya bibit tanaman ini hasil cangkok atau okulasi. Untuk memastikan hal tersebut, periksa batang bibit yang akan anda beli, jika hasil okulasi maka ada bekas sayatan di pohonnya.
Namun hal yang paling penting adalah memilih bibit tanaman yang memiliki bentuk yang bagus dan kesuburan bibit yang terlihat dari daun dan batangnya.
Menyiapkan Lahan Tanam
Untuk menanam buah ceri (cherry) dapat dilakukan di tanah secara langsung dan juga bida ditanam di dalam pot. Untuk menghasilkan pohon cherry yang mampu berbuah banyak, maka tanamlah bibit cherry langsung ke tanah. Hal ini disebabkan nutrisi yang didapat jika ditanam di tanah secara langsung akan lebih banyak dibanding di dalam pot.
Buatlah lubang tanam dengan menggunakan cangkul dengan ukuran 50cm x 50cm dengan kedalaman sekitar 50cm. Isi lubang dengan menggunakan pupuk kandang sampai 2/3 bagian terisi. Biarkan lubang tanam selama 3 minggu sebelum ditanami.
Jika anda ingin membudidayakan pohon buah cherry di dalam pot, maka ukuran pot harus besar atau bisa memanfaatkan potongan drum bekas. Isi pot dengan campuran tanah dan pupuk kandang. Dan biarkan terlebih dahulu sebelum ditanami agar pupuk benar-benar menyatu dengan tanah.
Menanam Bibit Cherry
Setelah bibit hasil semaian atau hasil cangkokan telah siap ditanam, maka lakukan penanaman pada media tanam yang telah disiapkan. Buka atau lepaskan bibit dari wadah semaian, lakukan secara perlahan agar tanah semaian tidak pecah. Masukkan ke lubang tanam dan lakukan penutupan. Lakukan penyiraman setelah bibit buah cherry selesai ditanam.
Melakukan Perawatan Tanaman
Perawatan yang dilakukan pada tanaman buah cherry terbilang cukup mudah, cukup dengan membersihkan tumbuhan atau rumput yang ada disekitar tanaman. Lakukan pemupukan secara berkala dengan menggunakan pupuk kandang. Atau jika anda lebih kreatif, pupuk kandang dapat dirubah ke pupuk cair dengan merendam pupuk kandang ke air selama beberapa hari, Kemudian air rendaman dapat disiramkan ke bagian akar tanaman.
Pemangkasan juga diperlukan untuk mempercepat pohon cherry berbunga dan berbuah, namun perlu memperhatikan pola tumbuh tanaman agar tidak menghambat pertumbuhan pohon cherry.
Masa Panen Buah cherry
Pohon cherry terbilang pohon yang unik, tanaman ini tidak menentu dalam berbuah. Pohon ini tidak bisa dipastikan dapat berbuah setiap setahun sekali. Pohon cherry dapat menghasilkan buah pada umur tanaman sekitar 3-4 tahun, namun ada juga yang dapat berbuah pada umur 1,5 tahun jika perawatannya baik dan ditanam dari bibit hasil cangkok atau okulasi.
Itulah beberapa langkah cara menanam pohon buah cherry dari biji dan juga dari cangkok, tentunya kedua cara budidaya ini memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Saat ini sudah banyak dibudidayakan tanaman buah cherry sebagai tanaman buah dalam pot (tabulampot) yang juga berfungsi sebagai tanaman hias di halaman rumah.

Kamis, 09 Juni 2016

9 Arti Warna pada Bunga Mawar


Mawar termasuk tanaman semak dari genus rosa. Spesies mawar umumnya merupakan tanaman semak berduri atau tanaman memanjat. Tinggi bunga mawar biasanya mencapai dua hingga lima meter. Sebagian besar spesies dari bunga mawar ini memiliki daun dengan panjang antara 5-15 cm. mawar memiliki daun majemuk dengan tiap tangkai daun terdiri dari paling sedikit tiga hingga Sembilan anak daun.

Meski berduri, bunga mawar tetap memikat hati siapapun yang melihatnya karena keindahan dan pesonanya, serta daya tarik kuat yang dimilikinya.
  1. Mawar Merah
Melambangkan cinta yang sejati dan penuh ketulusan, kecantikan, keberanian, penghormatan, dan keromantisan. Mawar merah merupakan media untuk menyatakan perasaan cinta kepada seseorang.
  1. Mawar Putih
Merupakan representasi dari persatuan, kebajikan, dan penghormatan. Mawar putih melambangkan cinta sejati yang penuh ketulusan, kemurnian, kesucian, dan kerendahan hati
  1. Mawar Merah Muda/Pink
Melambangkan penghargaan, kekaguman, kebahagiaan, kelembutan dan juga kasih sayang. Bunga mawar merah muda sering diberikan oleh orang zaman dulu sebagai ucapan terimakasih. Cahaya mawar merah muda memancarkan kelembutan dan rasa kagum. Ini sangat cocok diberikan kepada rekan atau saudara yang sedang sakit
  1. Mawar Kuning
Melambangkan persahabatan yang sejati, kehangatan, perasaan bahagia dan gembira. Bunga mawar kuning sangat cocok diberikan kepada mantan pasangan Anda, untuk mengajaknya menjadi sahabat terdekat Anda.
  1. Mawar Biru
Mempresentasikan perasaan yang tidah mudah diungkapkan. Melambangkan imajinasi dan misteri. Serta warna biru ini memiliki arti kesempurnaan dari suatu pesona atau dapat diartikan kekaguman. Bunga mawar biru ini juga dapat digunakan sebagai alat untuk mengekspresikan perasaan akan cinta pada pandangan pertama.
  1. Mawar Peach
Melambangkan keanggunan, keabadian, kesungguhan, persahabatan, persaudaraan, kekaguman dan penghargaan kepada seseorang. Bunga mawar yang ini lebih banyak diartikan sebagai sebuah lambang untuk mengutarakan perasaan pertemanan kita pada kawan ataupun teman kita. Hal ini dikarenakan bahwa warna peach ini adalah sebuah warna yang melambangkan sebuah kehangatan ikatan yang terjalin
  1. Mawar Oranye
Melambangkan gelora cinta yang menggebu-gebu, kekaguman yang luar biasa, antusiasme, dan gairah. Serta Bunga ini memiliki arti semangat seseorang. Hal tersebut dapat diartikan bahwa pemberi bunga mawar orange ini ingin mengenal penerima bunga ini secara lebih jauh.
  1. Mawar Ungu
Melambangkan pesona, kesempurnaan, kesetiaan, keagunagan dan kemegahan.
  1. Mawar Hijau
Arti bunga mawar hijau ini adalah keharmonisan, kesuburan, dan kesejahteraan. Warna ini juga merupakan sebuah indikasi dari perdamaian serta ketenangan. Selain itu, bunga mawar hijau ini juga dapat diartikan sebagai sebuah harapan untuk membuat kehidupan yang baru nanti lebih sejahtera ataupun harapan untuk mendapatkan kesehatan yang lebih baik lagi.